Hallo temen-temen, pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang Text Editor yang bagus buat ngoding di Tahun 2020.
Text Editor tidak pernah lepas dari para programmer, developer maupun software enginner, Kenapa ?
Bisa diibaratkan kalo kita jadi seorang petani baik itu disawah maupun di Kebun/Ladang, pastinya kita membutuhkan Cangkul untuk menanam padi atau sayuran. Begitu juga kita sebagai programmer, developer maupun software enginner membutuhkan Text editor agar bisa membangun / mengembangkan sebuah aplikasi yang berguna dan bermanfaat.
Berikut Text Editor yang mimin rekomendasikan buat temen-temen semua :
- IntelliJ IDEA
- Visual Studio Code
- Atom
- Sublime Text 3
- VIM
IntelliJ IDEA
Link download : https://www.jetbrains.com/idea/download/

Text editor ini sangat direkomendasi kan, karna hampir semua bahasa pemrograman support auto suggestionnya, akan tetapi Text editor ini pada dasarnya support Java, Kotlin, dan sebagainya.
Kalo temen-temen mau ngoding kebutuhan nya utk website bisa di coba versi WebStrom
Visual Studio Code
Link download : https://code.visualstudio.com/download

Text editor yang satu ini bagus utk pengembang aplikasi berbasis JavaScript / TypeScript, Kenapa ?
Karena Visual Studio Code itu sendiri dibikin pake TypeScript dan di complie menggunakan Electron JS. Dengan auto suggestion maupun ekstensi yang bagus dan mendukung kinerja programmer, malah membuat Text Editor ini terasa berat kalo dijalankan di Komputer / Laptop yang spesifikasinya minimum ( Low Spec ).
Atom
Link download : https://atom.io/

Siapa yang tak kenal sama Text Editor ( Atom ), text editor yang satu ini dikembangkan oleh Github, makanya tak heran bawaan dari Atom sudah support Git, Github. Kelebihan Text Editor ini mungkin dari UI dan pemilihan highlight code yang bagus dapat menarik banyak developer utk menggunakannya.
Sama hal nya dengan Visual Studio Code, Text Editor ini terasa berat kalo dijalankan di Komputer / Laptop yang spesifikasinya minimum.
Sublime Text 3
Link download : https://www.sublimetext.com/download

Mungkin dari temen-temen semua sudah tau atau familiar dengan Text Editor yang satu ini, dibandingkan dengan para kompetitor Text Editor yang lain, text editor ini terasa lebih ringan.
Serta ekstensi pendukungnya juga bagus-bagus, kalo temen-temen ngoding bahasa pemrograman PHP, Python ini sangat di rekomendasikan. Nah sayangnya, text editor ini kurang cocok bagi temen-temen yang ngoding Framework JavaScript seperti : AngularJS, ReactJS, Vue JS, dan lainnya.
VIM
Link download : https://www.vim.org/download.php

Vim juga termasuk text editor yang bagus. Dengan fitur keymap dan auto suggestion nya yang memanjakan para penggunanya, serta tak jarang menggunakan touchpad / mouse. Terlepas dari itu banyak orang yang bikin memes nya “How to quit VIM”.

Dikarenakan text editor ini ringan dan base code nya lewat CLI / Terminal, membuat text editor ini tidak membutuhkan size ram yang besar.